Selasa, 14 Mei 2013

Bakso Sehat HomeMade


ini dia, bakso oke punya...yuhuhu finally bisa buat bakso sehat buat keluarga juga..yg jela prosesnya dr beli daging sampe jadi bakso dilakonin dengan hati buat keluarga tercintah..masih mau coba2 lagi sih,krn suamiku maunya yg lebih kejel, pdhal yg kejel itukan krn tambahan obat2..ihhh gak deh..so yg mau coba ini aku bagi2 resep ya...

Bakso Sehat modif by.dapurkiki
bahan bakso :


- 500 gram daging sapi, pilih yang bebas lemak sama sekali, dipotong kubus kecil
- 125 ml air es
- 1 sendok makan kecap ikan ( bisa pake kecap asin /diskip)
- 2 sendok teh garam (tambahkan jika kurang asin)
- 1 sendok teh kaldu bubuk (optional) bisa diapke / gak ,klo sy pake kaldu NON MSG
- 8 siung bawang putih, haluskan
- 4 siung bawang merah, haluskan
- 1 butir telur
- 2 sendok makan tepung kanji/tapioka bisa merk apa aja
- 1 1/4 sendok teh baking powder, saya pakai double acting(dirumah hanya ada ini)
- 1/2 sendok teh baking soda
- 1 sendok teh gula pasir
- 1/2 sendok makan minyak sayur
- 1 sendok teh merica bubuk
Cara membuat:
Siapkan daging sapi, buang lemak-lemak yang melekat. Potong bentuk kubus. Masukkan ke dalam food processor ( kalo gak ada fp,bisa pake gilingan daging biasa tp tekstur dagingnya akan kasar).
Proses hingga daging benar-benar halus dan tidak ada serat yang terlihat sama sekali.alternatif lain,daging saya remas2 atau haluskan dengan tangan jd terasa ada grinjilan daging / gak. Bagian menghaluskan ini sangat penting, jika daging masih berserat maka akan terbentuk gumpalan saat bakso direbus, membuat bakso berbintil-bintil, tidak mulus dan tidak kenyal.
Tambahkan 5 sendok makan air es, jangan sekaligus ya, tambahkan sesendok demi sesendok sambil daging terus diproses hingga terbentuk pasta yang kental.
Note: Jika daging masih kasar maka bakso yang dihasilkan akan berbintil-bintil kurang mulus permukaannya. bisa juga menggunakan blender hanya saja mesin mungkin kurang bisa bergerak dengan baik.
Dalam mangkuk kecil, masukkan sisa air es, kecap ikan, garam, bawang putih, kaldu bubuk, merica bubuk, bawang merah, telur, tepung tapioka, baking powder, baking soda, gula dan minyak sayur. Aduk hingga rata. Tuangkan larutan ini ke dalam gilingan daging, biarkan sejenak hingga meresap kemudian proses kembali adonan daging hingga bumbu tercampur dengan baik.
Tuangkan adonan daging yang telah dihaluskan ke dalam mangkuk agak besar. Test rasanya dengan merebus 1/2 sendok teh adonan ke dalam air mendidih. Jika masih kurang asin, tambahkan garam atau lebih mudah tambahkan kecap asin dan aduk rata. Kecap asin berbentuk cairan mudah tercampur rata di dalam adonan dibandingkan garam.
Tutup mangkuk berisi adonan daging dengan plastik wrap. Simpan di dalam freezer / chiller selama 30 menit.
Rebus panci berisi air hingga mendidih. Ketika air telah mendidih, matikan api kompor. Siapkan mangkuk ke cil berisi air es di dekat mangkuk adonan daging yang anda buat, kita memerlukan air es ini untuk membasahkan tangan saat mencetak bakso. Tangan yang basah akan membuat adonan menjadi smooth dan licin sehingga permukaan bakso menjadi halus dan tidak pecah merekah saat di rebus. Selain itu juga untuk mencegah adonan menempel di tangan. Basahkan tangan anda dengan mencelupkannya ke dalam mangkuk air es. Ambil 1 genggam adonan bakso, bentuk adonan agak memanjang dan mulus agar memudahkan anda mencetaknya. Kepalkan jemari tangan anda sehingga adonan keluar dari ujung atas kepalan tangan anda. Sendokkan adonan yang keluar menggunakan sendok basah dan masukkan ke dalam air panas. Lakukan lagi cara tersebut, kepalkan adonan di dalam kepalan jemari tangan anda, jika adonan yang keluar permukaannya kurang mulus, rapikan dengan punggung sendokyang basah sehingga permukaannya licin. Lakukan hingga bakso tampak memenuhi permukaan panci. Diamkan bakso selama 5 menit di air panas. Hidupkan kompor, gunakan api yang sangat kecil, jaga jangan sampai air menjadi mendidih dan meletup. Kita akan merebus bakso secara perlahan di api yang kecil, cara ini akan membuat bakso menjadi elastis. Selama bakso direbus, jika masih ada sisa adonan daging, maka adonan ini harus disimpan di dalam freezer. Jika bakso mulai mengapung di permukaan air, biarkan selama beberapa saat untuk memastikan bakso benar-benar matang. Test kematangan bakso dengan mengambil satu buah bakso dan membelahnya, jika bagian dalamnya masih berwarna pink, rebus kembali beberapa saat.Siapkan mangkuk/baskom besar berisi es. Ambil bakso yang telah matang, masukkan ke dalam air es dan biarkan hingga dingin. Jika bakso telah dingin, gunakan sesuai keperluan atau bekukan di freezer.
Bahan kuah:
- 2 liter air bekas merebus bakso
- 6 butir bawang putih haluskan
- 1 sendok teh kaldu sapi bubuk
- 1 sendok makan garam
- 2 batang daun bawang, cincang kasar
- 1 batang seledri, cincang kasar
Pelengkap (optional)
- mie kuning atau bihun rebus setengah matang
- sawi, potong kasar
- daun bawang dan seledri cincang untuk taburan
- bawang merah goreng
- sambal rawit
- kecap manis dan saus tomat
Siapkan wajan, panaskan 1 sendok makan minyak, tumis bawang putih halus hingga harum dan matang. Sisihkan. Ambil sekitar 2 liter air bekas merebus bakso atau jika sisa air perebus kira-kira sebanyak 2 liter maka biarkan saja di panci. Masukkan tumisan bawang putih, kaldu bubuk dan garam ke panci berisi air bakso. Rebus hingga mendidih dan cicipi rasanya. Tambahkan daun bawang dan seledri, aduk dan angkat. 

selamat mencoba...

1 komentar:

  1. Kayaknya enak nih, harus segera dicoba...
    oh iya ki, pernah diajari teman, katanya dalam adonan bakso itu tambahkan bawang goreng yang sudah dihaluskan, dan beneran jadi wangi baksonya persis kayak bakso abang2 :P

    BalasHapus